SMKN 6 Padang Segera Miliki CCTV

BAGIKAN:

facebook twitter pinterest line whatapps telegram

Oleh arif
Senin, 17 Maret 2008 15:10:05 Klik: 2491
Klik untuk melihat foto lainnya...
Geliat sekolah kejuruan di Kota Padang terus memperlihatkan hasil yang memuasakan. Sabtu (15/3) kemarin, SMKN 6 Padang bikin gebrakan buat dunia pendidikan di kota berjuluk Bingkuang ini. Sekolah vacational kelompok pariwisata tersebut, ditetap sebagai Sekolah Bertaraf Internasional (SBI) oleh Departemen Pembinaan SMK Depdiknas Jakarta.

Untuk SMK di Padang, baru SMKN 6 yang berhak menyandang status ini. Sedangkan, di Sumbar ada 4 SMK yaitu SMK 1 dan 2 Bukittinggi, SMKN 1 Solok dan SMKN 6 sendiri. Maka, untuk memperkenalkan prestasi tersebut kepada khalayak ramai, SMK 6 menggelar Expos SBI sebagai bentuk acara syukuran dan perkenalan kalau sekolah yang memiliki 4 jurusan tersebut layak menjadi SMK yang sejajar di tingkat internasional.

Kepala SMKN 6 Padang Drs. Djafri mengatakan, tahun 2006 silam sekolah yang ia pimpin sudah ditetapkan sebagai Sekolah Bertaraf Nasional (SBN). Bahkan dalam penilaian yang dilakukan Depdiknas hasil dari SBN yang ia nahkodai berhasil meraih nilai excellent.

Melalui pertimbangan itu, Direktorat Pembinaan SMK Depdikan Jakarta, meminta SMKN 6 untuk membuat proposal pengajuan diri menjadi sekolah SBI. "Kita tak pernah meminta untuk dijadikan SBI, tetapi Direktorat SMK-lah yang meminta kita untuk menjadi SBI, berdasarkan petimbangan nilai amat baik yang diperolah pada SBN dan sudah berhasilnya sekolah menerapkan Sistem Manajemen Mutu (SMM) ISO 9001:2000. Maka tawaran tersebut kita terima. Alhamdulillah, hingga saat ini keluarga besar SMKN 6 peduli terhadap itu semua," kenang Kepsek yang baru balik studi banding ke Jepang ini.

Untuk mematang program SBI yang diterapkan, lanjut Djafri, Depdiknas mengucurkan bantun sebesar 450 juta yang kita gunakan untuk melengkapi sarana dan prasaran sekolah. "Insya Allah, sebentar lagi akan kita terima pula bantuan dari Diknas Padang sebesar 120 juta untuk pematang SBI. Disamping itu, kita sudah peroleh pula dana sebesar 500 juta masing-masing 250 juta dari Depdiknas pusat dan Diknas Padang untuk pembangunan hotel di sekolah, untuk praktek siswa. Semua prestasi tersebut tak lepas dari partisipasi aktif seluruh elemen sekolah," bangganya.

Turur hadir dalam acara Ekspos SBI kemarin, Walikota Padang Drs. H. Fauzi Bahar, M.Si, Koordinator SMK Bertaraf Internasional Depdiknas Jakarta Yunus, MT, P4Tk Cianjur Jabar diwakili Ir. Ifflinur, Kepala Dinas Pendidikan Sumbar dan Padang Burhasmas Bur, MM, dan H. M Nur Amin, M.Pd, Camat Padang Timur Yalmasril, kepala sekolah SMK se-kota Padang, pelaku dunia usaha dan Industri serta ratusan pelajar SMP se-kota Padang.

Walikota Padang Drs. H. Fauzi Bahar yang membuka Ekspos SBI SMKN 6 Padang, bangga dengan prestasi yang diperlihatkan SMK 6 Padang. Ia berharap prestasi ini juga diperlihatkan SMK lainya, guna menyokong terciptanya para siswa yang siap kerja dan bersaing serta dipakai di dunia usaha dan industri.

"SMKN 6 sebagai sekolah kelompok pariwisata merupakan salah satu stakeholders yang memiliki peran untuk memajukan dunia pariwisata di kota Padang. Penciptaan SDM yang berkualitas sangat diperlukan sekali. Terutama dalam segi penguasaan bahasa asing, perlu dimatangkan. Pasalnya, salah satu alasan kenapa tenaga kerja kita di hina diluar negeri dan dibayar dengan upah yang murah, karena tidak mampu berbahasa yang baik. Disuruh buat "Kalio Jariang" dibuatanya sup. Nah ini, membuat majikan mereka marah dan terjadilah tindakan kekerasan, karena tak puas. Sebabnya ialah tak menguasai bahasa. Jadi penguasaan bahasa bagi pelajar SMK yang siap kerja sangat dituntut sekali," pesan Fauzi.

Dalam acara Ekspos SBI tersebut SMK 6 Padang juga menggelar "Show of Force" terhadap 4 jurusan yang ada. Seluruh ruang-ruangan praktek yang ada di 4 jurusan unjuk kebolehan mereka melakukan kegiatan praktek dan menciptakan produk. Seperi di jurusan restoran, terlihat siswa yang sedang asik melakukan proses memasak makan yang dihidangkan untuk para tamu, jurusan tata busana, siswanya menunjukkan kebolehan dalam merancang baju, tata rias kecantikan, asik dengan merias dan manata rambut.

Bahkan para pada unjuk kekuatan tiap jurusan tersebut, tamu diberikan kesempatan untuk bertanya sekaligus mencicipin produk yang mereka buat, seperti di jurusan Restoran yang membuat beragam jenis masakan. Kadisdik Sumbar Burhamas Bur, MM bersama rombongan lainya menyempatkan diri untuk berdialog dengan siswa dan guru disela-sela memantau seluruh ruangan praktek yang tengah beroperasi secara totalitas.

"SMKN 6 Padang pantas memperoleh prestasi SBI, speed kerja keras warga sekolah tak bisa ditahan lagi. Mereka melaju dengan kencang. Tapi ingat orang tak ingin tau apa yang sedang kita lakukan, tapi orang hanya ingin tau hasil dari yang kita kerjakan, untuk itu promosi seperti ini sangat penting. Saya akan usahan SMK SBI ini dilengkapi CCTV, agar Kepseknya bisa melihat kegiatan belajar dari jauh, LCD projector biar guru tak repot lagi dalam mengajar, serta dana back up untuk menyokong SDM dan sarana dan prasaran. Untuk itu maju terus SMK 6 Diknas Sumbar siap menyokong dan membantu," demikian Burhamas Bur mengakhiri.
 
Berita Berita Terkini Lainnya